Sungai Penuh- Adanya surat edaran yang menyatakan bahwa adanya pelaksanaan pemadaman listrik bergilir di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh yang akan dilakukan pada tanggal 12 dan 13 September 2025 langsung di bantah oleh Manager ULP PLN Sungai Penuh.

Saat di konfirmasi via WhatsApp Eko Fitono menyatakan ” Hoax itu bang!!, Siapa Yang Share bang?, Medsos mana yang nyebarin itu bang?,” Jawab Eko Fitono.

Hal itu tentu menjadi informasi HOAX, yang dapat menimbulkan keresahan di tengah masyarakat terkait adanya surat edaran tersebut, dan saat ini kondisi listrik di Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci masih aman terkendali, dan jika ada kendala biasanya langsung di kirim melalui informasi resmi dari ULP PLN Sungai Penuh.

Masyarakat hendaknya selalu menyaring segala bentuk informasi yang disebarkan melalui Publik, dan tidak langsung membagikan segala bentuk postingan yang dapat menimbulkan keresahan di tengah masyarakat. Tutupnya (Guh)